Pelatih Timnas Indonesia John Herdman sudah tiba di Jakarta

PELATIH kepala tim nasional Indonesia John Herdman tiba di Jakarta pada Sabtu, 10 Januari 2026. Herdman mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, sekitar pukul 13.00 WIB.

Advertisements

Pantauan Tempo di area pintu keluar VIP bandara, sebuah motor pengawal polisi tampak meninggalkan lokasi tak lama setelah waktu kedatangan tersebut. Awak media menunggu kedatangan Herdman di Gate 1 terminal kedatangan internasional, tetapi pria berkebangsaan Inggris itu keluar dari pintu VIP.

Seorang pria yang mengenakan jaket berlogo Garuda terlihat berada di sekitar pintu keluar VIP. “Balik saja, sudah jalan,” kata pria tersebut singkat saat ditemui di area bandara, Sabtu, 10 Januari 2026.

Beberapa jam sebelumnya, Tempo telah mengonfirmasi rencana kedatangan Herdman kepada anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Ahmad Riyadh. Namun Riyadh mengaku belum mendapat kepastian waktu kedatangan pelatih asal Inggris itu. “Saya tidak tahu dia datang hari ini atau besok,” kata Riyadh saat dihubungi pada Sabtu pagi.

Advertisements

Keterangan serupa disampaikan seorang pria berkaus loreng yang berada di sekitar pelataran pintu keluar VIP. Ia menyebut Herdman tiba sekitar pukul 13.20 WIB, meski pihak bandara tidak mendapat informasi resmi mengenai identitas penumpang tersebut. “Kami juga tidak tahu yang datang itu pelatih tim nasional,” ujar dia kepada wartawan di sebuah pos dekat pintu keluar.

Tempo juga mengonfirmasi kedatangan Herdman kepada Kepala Badan Tim Nasional (BTN) PSSI Sumardji. Namun hingga berita ini ditulis, Sumardji belum memberikan respons atas panggilan dan pesan yang dikirimkan.

PSSI resmi menunjuk John Herdman sebagai pelatih baru tim nasional Indonesia pada Sabtu, 3 Januari 2026. Ia menggantikan Patrick Kluivert dan dinilai memiliki kualifikasi yang sesuai untuk memimpin proyek tim nasional ke depan.

Herdman dikenal sebagai pelatih dengan jalur karier yang tidak instan. Ia memulai kariernya dengan mengajar paruh waktu sambil melatih tim usia muda. Pada 2001, Herdman meninggalkan Inggris dan pindah ke Selandia Baru bersama istrinya, Clare, yang telah mendampinginya sejak remaja. Dukungan keluarga, termasuk dua anak mereka, Lilly dan Jay, disebut menjadi bagian penting dalam perjalanan karier kepelatihannya.

Pilihan Editor: Sosok Ideal Pelatih Tim Nasional

Pilihan Editor: Taktik John Herdman Mendongrak Prestasi Timnas Indonesia

Advertisements