Takut Gagal Bayar, Begini Cara Membatalkan Pinjaman Di EasyCash

Takut GalBay, Begini Cara Membatalkan Pinjaman Di EasyCash

EasyCash memang dikenal sangat mudah memberikan pinjaman kepada masyarakat yang membutuhkan. Hal inilah yang menjadikan banyak orang mencoba untuk mengajukan pinjaman. Namun, tidak sedikit yang ternyata tidak jadi mengajukan pinjaman karena berbagai alasan. Lantas, bisakah pinjaman dibatalkan? Bagaimana cara membatalkan pinjaman di easycash?

Pertanyaan ini mungkin akan sering terlintas di benak masyarakat yang tidak suka dengan pinjaman online dengan bunga yang cukup tinggi jika dibandingkan dengan pinjaman di bank konvensional. Untuk suku bunga yang ditawarkan oleh perusahaan fintech ini sendiri memang cukup tinggi.

Nasabah yang terlanjur mengajukan pinjaman harus mengembalikan sesuai dengan jangka waktu yang telah disepakati dengan bungan maksimun 24% dalam satu tahun.

Bagi mereka yang terbiasa dengan pinjaman, tentu suku bungan ini cukup kompetitif jika membandingkan dengan aplikasi pinjaman online lainnya. Namun, bagi mereka yang tidak terbiasa mencari pinjaman secara online di perusahan fintech, tentu merasa keberatan. Karena itulah, penting bagi calon peminjam untuk membaca tabel angsuran EasyCash agar Anda bisa mengambil keputusan yang tepat.

Cara Membatalkan Pinjaman di Easycash

Tidak ada cara untuk membatalkan pinjaman di Easycash setelah dana disetorkan ke akun pelanggan. Namun, Anda dapat meminta pembatalan jika dana masih dalam peninjauan dan belum ditransfer ke rekening Anda.

Pelanggan dapat membatalkan pinjaman mereka di aplikasi Easycash karena berbagai alasan. Mereka mungkin telah meminjam uang dari perusahaan fintech lain atau karena takut gagal bayar cicilan setiap bulan karena terkena PHK dari tempat kerja.

Bagaimana cara membatalkan pinjaman di Easycash?

Anda tetap bisa melakukan pembatalan pinjaman online di EasyCash dengan beberapa macam cara. Mulai dari lewat telepon, email, melalui website dan mendatangi kantor EasyCash. Namun, ada beberapa syarat dan ketentuan pinjaman Anda bisa dibatalkan.

Adakah biaya Pembatalan Pinjaman?

Pihak EasyCash tidak memungut biaya pembatalan apapun. Jadi, jika pembatalan Anda di setujui, maka Anda juga tidak dikenakan biaya yang harus Anda bayar ke perusahaan.

Tingginya suku bunga yang ditawarkan pinjaman Easycash membuat banyak orang mempertimbangkan kembali untuk meminjam uang dari mereka. Tingkat bunga tahunan maksimum yang ditawarkan pinjaman Easycash adalah 24%. Ini lebih tinggi dari penyedia pinjaman melalui bank konvensional seperti contohnya Pinjaman Tanpa Agunan BRI.

Membatalkan pinjaman online mungkin perlu Anda lakukan jika alasan yang Anda miliki cukup masuk akal. Inilah mengapa penting untuk memahami cara membatalkan pinjaman di Easycash dan syarat-syarat yang diperlukan untuk membatalkan pinjaman di Easycash agar permintaan pembatalan dapat diterima.

Syarat Pinjaman EasyCash Bisa Dibatalkan

Persyaratan tertentu harus dipenuhi oleh peminjam saat membatalkan pinjaman di EasyCash. Ini termasuk memahami mengapa proses pembatalan bisa disetujui oleh EasyCash.

Kondisi tersebut meliputi:

  • Sistem dan EasyCash belum memberikan persetujuan untuk proses pinjaman.
  • Selama waktu pemrosesan aplikasi pinjaman Anda, Anda dapat membatalkan aplikasi Anda kapan saja dengan memilih opsi di layar beranda aplikasi EasyCash. Proses ini biasanya memakan waktu antara 5 hingga 20 menit.
  • Proses pengajuan belum tersimpan di Server dan Sistem.
  • Perubahan atau informasi tambahan dapat diakses dengan menghubungi Call Center EasyCash melalui sambungan telepon setiap hari Senin sampai Minggu dari pukul 08:00 hingga 21:00.

4 Macam Cara Mengajukan Pembatalan Pinjaman EasyCash

Jika Anda cukup memenuhi semua persyaratan di atas, maka Anda bisa mengajukan pembatalan pinjaman dengan berbagai macam cara di bawah ini.

Menghubungi Customer Service Easycash

Cara membatalkan pinjaman di EasyCash yang biasa dan paling efektif adalah dengan menghubungi perusahaan itu sendiri. Andadapat menghubungi customer service Easycash dengan menghubungi 021 50200060 secepatnya.

Pelanggan memiliki opsi untuk membatalkan aplikasi pinjaman sebelumnya ketika mengakami keluhan tentang pinjaman tersebut. Komunikasikan keluhan dengan jelas, dengan detail juga lengkap dan alasan yang meyakinkan.

Easycash bisa mengabulkan permintaan melalui opsi ini. Ketika Easycash merilis pedoman untuk pembatalan, segera ikuti apa yang mereka arahkan.

Pengaduan pembatalan pinjaman memerlukan penyelidikan yang cermat sebelum diterima atau ditolak. Proses ini biasanya memakan waktu sekitar 20 menit.

Konfirmasi penyelesaian proses pengaduan dan penerimaan pengaduan biasanya akan dilakukan melalui panggilan telepon. Selain itu, periksa proses pembatalan pinjaman Anda di aplikasi secara teratur untuk memastikan pengajuan pembatalan Anda telah selesai di konfirmasi.

Mengirim Email Permintaan Pembatalan

Jika Anda tidak cukup memiliki pulsa untuk melakukan panggilan, mungkin Anda bisa mencoba alternatif lain yakni melalui email. Anda dapat menggunakan email layanan konsumen perusahaan untuk membatalkan pinjaman online easycash di service@geteasycash.asia.

Silahkan tulis dan sampaikan kekhawatiran Anda tentang pembatalan peinjaman online tersebut. Pihak perusahaan fintech EasyCash akan memeriksa pengajuan pembatalan Anda pada jam kerja.

Membatallan Pinjaman Melalui Website Easycash

Cara membatalkan pinjaman di EasyCash selanjutnya bisa dilakukan melalui situs resmi mereka. Untuk pelanggan yang ingin membatalkan pinjaman Easycash dapat mengajukan keluhan kepada perusahaan melalui formulir yang tersedia.

Jika Anda tertarik untuk menggunakan cara ini, silahkan ikuti panduan berikut:

  • Cari halaman keluhan Easycash atau keluhan dari pengguna di website resmi mereka.
  • Di situs web, gulir ke bawah untuk menemukan kategori FAQ. Dari sana, pilih pertanyaan dan jawaban.
  • Temukan masalah dengan sistem dengan mengklik “keluhan pengguna”.
  • Pengaduan dapat dikategorikan ke dalam enam kategori berbeda: pelunasan, penagihan, pinjaman, kode verifikasi, tanda tangan digital, dan kehilangan nomor ponsel.
  • Pilih kategori Tambahan untuk memastikan penyertaan opsi lain.
  • Bahan pengaduan diperlukan untuk mengajukan pinjaman yang dibatalkan.
  • Lengkapi keluhan dengan menambahkan materi di kolom utama.
  • Isi email dengan data yang dapat ditindaklanjuti.
  • Klik Kirim pesan pengaduan.

Mendatangi Kantor Terdekat

Membatalkan aplikasi pinjaman Easycash secara offline dapat dilakukan dengan mengunjungi kantor perusahaan. Opsi ini dimaksudkan untuk orang yang tidak terbiasa dengan cara membatalkan secara online.

Menemukan cara membatalkan pinjaman easycash tanpa layanan online dibahas dalam pembahasan lengkap di bawah ini.

Membawa Dokumen Data Diri

Anda harus terlebih dahulu mengumpulkan semua dokumen yang diperlukan saat mengajukan pinjaman untuk pertama kali. Ini termasuk aplikasi pinjaman Anda dan semua file pendukung. Anda dapat menemukan file-file ini di Tantor Easy Cash sebelum Anda memutuskan untuk membatalkan aplikasi Anda.

Saat mengajukan pinjaman sebelumnya di platform easycash, Anda harus memberikan bukti bahwa Anda benar benar telah menggunakan aplikasi untuk melakukan pinjaman. Bukti ini diberikan melalui penggunaan dokumen pribadi Anda yang digunakan saat mengajukan pinjaman.

Kunjungi Kantor Easycash Terdekat

Cukup masuk ke kantor Easycash terdekat dan menuju ke meja layanan pelanggan. Dengan mengunjungi kator terdekat, tentunya ini juga akan menghemat biaya dan juga waktu. Karena, jika terlalu lama, maka pinjaman yang Anda ajukan bisa saja telah masuk ke rekening pribadi karena proses verifikasi memang cukup cepat.

Sampaikan Alasan Permintaan Pembatalan

Kunjungi meja layanan pelanggan Easycash saat memasuki kantor Easycash. Anda bisa langsung menyebutkan alasan Anda datang ke kantor tersebut, yaitu untuk membatalkan pinjaman online Easycash Anda saat ini.

Buat layanan pelanggan mengetahui semua informasi terkait dengan memberikan penjelasan yang jelas dan jujur. Mereka kemudian akan meminta Anda untuk mengisi formulir pembatalan pinjaman Anda.

Sebagai catatan, alasan Anda membatalkan akan menentukan apakah pengajuan pembatalan pinjaman Anda bisa di aprove. Jadi, siapkan alasan yang masuk akal dan bisa diterima pihak customer service. Misalnya takut gagal bayar karena tidak sanggup membayar cicilan tiap bulan akibat terkena PHK.

Serahkan Dokumen Pendukung

Sembari mengisi formulir pembatalan pinjaman onoline, siapkan dokumen dan data pendukung lainnya yang menguatkan alasan Anda. Jika proses pengisian formulir ini selesai, Anda dapat memberikan formulir dan semua bahan yang diperlukan kepada petugas yang melayani Anda.

Selanjutnya, dokumen dan formulir akan di cek oleh petugas yang berwenang yang bisa meloloskan pengajuan pembatalan pinjaman Anda di EasyCash.

Konfirmasi Pembatalan

Langkah terakhir dari cara membatalkan pinjaman di easycash adalah menunggu layanan pelanggan untuk mengkonfirmasi pengajuan Anda. Silahkan Anda ikuti saja arahan yang petugas berikan kepada Anda. Apakah harus menunggu di tempat atau harus menunggupihak perusahaan menghubungi lewat telepon.

Kesimpulan

Pelanggan dapat membatalkan pinjaman Easycash dengan beberapa cara. Mereka bisa datang ke kantor Easycash dan menjelaskan alasan kunjungan mereka ke petugas pinjaman. Mereka juga dapat menghubungi Easycash melalui email atau telepon dan meminta pembatalan pinjaman mereka.

Dari sekian banyak cara yang tersebut di atas, cara paling efektif dan cepat adalah menghubungi melalui sambungan telepon. Perlu Anda ingat bahwa sesuai dengan nama perusahaan fintech tersebut, yakni EasyCash yang mana mereka akan dengan mudah memberikan pinjaman ke pelanggan.

Jadi, jika anda memang berniat melakukan pembatalan pinjaman online ini, maka segera lakukan secepat mungkin. Dan paling cepat adalah dengan menghubungi call center. Namun tentunya Anda harus menyediakan pulsa sekitar 25 ribuan saat melakukan proses pengajuan pembatalan.

Jika cara membatalkan pinjaman di easycash ini berhasil, sebaiknya segera lakukan penghapusan akun di aplikasi EasyCash. Sedangkan untuk cara menghapus akun easycash bisa Anda simak pada artikel selanjutnya. Jadi, pantau terus website ini atau bookmark di browser Anda.

***

Temukan Informasi Jogja Solo Indonesia di GoogleNews