Pinjaman KTA CIMB Niaga ditolak? Apa yang menjadi penyebab dan bagaimana mengatasi pinjaman KTA CIMB Niaga agar disetujui dengan mudah?
Tidak sedikit tentunya yang akan menemukan kasus yang sama dimana pengajuan pinjaman ditolak. Tapi kalian tidak usah kawatir karena kali ini Joglonesia akan membagikan tips bagaimana proses pengajuan KTA CIMB Niaga Anda akan disetujui dengan mudah.
Namun sebelumnya, sebaiknya Anda mengenal terlebih dahulu tentang Octo Loan dari CIMB Niaga ini. Dengan demikian, kalian akan mengetahui juga penyebab kredit Tanpa Agunan atau pinjaman Anda ditolak.
KTA CIMB Niaga
Salah satu jenis pinjaman yang sering diajukan adalah pinjaman tanpa jaminan, dan bank mengenal pinjaman ini dengan sebutan kredit tanpa agunan atau KTA. Ini merupakan pinjaman dimana Anda bisa mengambil pinjaman puluhan juta bahkan ratusan juta rupiah tanpa harus memberikan jaminan apapun.
Namun karena tidak ada jaminan, maka jenis pinjaman KTA merupakan pinjaman dengan bunga termahal diantara banyak produk pinjaman perbankan. Tapi Anda tidak usah kawatir karena semahal-mahalnya bunga pinjaman bank, pasti lebih murah daripada bunga pinjaman pinjol fintech.
Bahkan beberapa bank sudah menyediakan fasilitas pengajuan pinjaman tanpa jaminan secara online tanpa perlu datang ke kantor cabang. Dan ini tentunya jelas memberikan kemudahan kepada nasabah.
Sebagai contoh adalah fleksi cash dari jenius dimana kalian bisa mencairkan sampai 40 juta dan Digibank KTA dari bank DBS di mana kalian bisa mencairkan sampai 80 juta. Dan limit ini terus meningkat sejak pemakaian pertama kali.
Selain itu, di DBS kalian akan mendapatkan tambahan limit sampai 50% yang mana bisa dicairkan berulang-ulang kali selama limit pinjamannya itu masih ada.
Octo Loan CIMB Niaga
Apa itu Octo Loan CIMB Niga? Buat Anda yang belum tahu tentang Octo Loan dari CIMB Niaga ini, kali ini joglonesia akan membahas tentang pinjaman KTA yang bernama Octo Loan dari CIMB Niaga.
Jadi Octo Loan adalah proses pengajuan pinjaman ekstra dana via online kepada CIMB Niaga dan pinjaman ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan, baik keperluan produktif atau keperluan konsumtif. Misalnya untuk renovasi rumah dan pendidikan, biaya pernikahan atau liburan.
Nah mungkin beberapa dari kalian ada yang bertanya, kenapa orang perlu pinjam untuk sekolah atau menikah. Hal ini karena biaya pesta pernikahan memang sudah tidak masuk akal.
Sebagai contoh biaya nikah di jabodetabek untuk 200 orang undangan standar minimalnya adalah 60 juta. Dan biasanya, anggaran yang perlu dipersiapkan itu akan membengkak menjadi 165 juta.
Karena itulah, banyak perusahaan perbankan yang menyediakan dana pinjaman untuk biaya pernikahan ini. Dan salah satinua adalah CIMB Niaga yangbisa diajukan secara online.
Produk Pinjaman Cimb Niaga
Tentunya Anda sudah mengenal tentang Bank CIMB Niaga yang aman ini merupakan salah satu bank Konvensional dengan kantor cabang yang cukup banyak.
Baca Juga: Pinjaman Bank BRI Jaminan SK Karyawan Tidak Wajib Dilunasi?
Tidak berbeda jauh dengan bank lain seperti BRI, Mandiri atau BCA, CIMB Niaga juga memiliki produk pinjaman yang cukup banyak.
CIMB Niaga menawarkan berbagai jenis pinjaman untuk memenuhi kebutuhan finansial pelanggannya. Beberapa jenis pinjaman yang ditawarkan oleh CIMB Niaga antara lain:
- Pinjaman Konsumtif: Pinjaman ini ditujukan untuk keperluan pribadi seperti pembelian barang elektronik, perjalanan, atau renovasi rumah.
- Pinjaman Pendidikan: Pinjaman ini ditujukan untuk biaya pendidikan, baik untuk sekolah dasar, menengah, atau pendidikan tinggi.
- Pinjaman Investasi: Pinjaman ini ditujukan untuk modal usaha, pembelian tanah, atau pembangunan rumah.
- Pinjaman KPR: Pinjaman ini ditujukan untuk pembelian rumah atau renovasi rumah, dengan jaminan berupa hipotek atas rumah yang dibeli.
Persyaratan yang dibutuhkan untuk mendapatkan pinjaman dari CIMB Niaga meliputi pendapatan minimal, usia, dan riwayat kredit yang baik.
Selain sederet tipe pinjaman yang telah disebutkan di atas, tentunya masih ada produk lain yang ditawarkan Oleh CIMB Niaga ini.
Kenapa KTA CIMB Niaga Ditolak
Seperti disinggung sebelumnya diawal artikel ini, ada sejumlah nasabah yang pengajuan pinajamn KTA CIMB Niaga ditolak. Tentunya, kasus penolakan pinjaman ini bukan tanpa sebab.
KTA CIMB Niaga dapat ditolak jika pemohon tidak memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh bank, atau jika pemohon memiliki riwayat kredit yang buruk.
Selain itu, ada sejumlah alasan lain yang mungkin menyebabkan KTA CIMB Niaga ditolak, dan diantaranya sebagai berikut.
Salah satu syarat untuk pengajuan KTA adalah minimal pendapatan sesuai dengan yang sudah ditentukan. Jadi, pengajuan KTA CIMB Niaga ditolak karena Anda mungkin tidak memiliki pendapatan yang cukup stabil atau pendapatan kalian cukup rendah untuk memenuhi syarat KTA.
Riwayat kredit yang buruk
Memiliki riwayat kredit yang buruk juga menjadi alasan pinjaman KTA CIMB Niaga ditolak.
Ketika Anda mungkin memiliki riwayat kredit yang buruk, seperti terlambat membayar kredit atau utang yang masih belum terbayar, ini menjadi pemicu pengajuan kredit Anda ditolak. Bahkan, di bank lain mungkin juga sama.
Data yang tidak valid
Saat pengajuan kredit tanpa agunan, tentunya kalian wajib mengisi formulir dengan hati hati dan teliti. Jadi, kredit Anda ditolak bisa jadi karena Anda mungkin memberikan data yang tidak valid atau tidak benar dalam aplikasi KTA tersebut.
Informasi dokumen yang tidak lengkap
Syarat oengajuan KTA CIMB Niaga salah satunya juga menyertakan beberapa dokumen utama. Bisa jadi, Anda mungkin tidak menyertakan semua dokumen yang diperlukan dalam aplikasi KTA.
Mungkin ini salah satu alasan yang tidak masuk akal, namun ini juga tidak sedikit terjadi yang mana Anda mungkin belum cukup umur untuk memenuhi syarat aplikasi KTA.
Meskipun usia kurang satu hari, tetap saja pengajuan Anda akan ditolak karena alasan ini.
Bukan Nasabah CIMB Niaga
Penyebab KTA CIMB Niaga ditolak yang paling mendasar adalah karena Anda bukan bagian dari nasabag bank CIMB Niaga. Tentu saja, pengajuan Anda akan ditolak, dan bahkan ada persyaratan minimal keanggotaan agar pengajuan pinjaman KTA disetujui dnegan mudah.
Baca Juga: Pinjaman Neo Bank Ditolak, Ini Alasan Dan Solusinya
Jadi, itulah beberapa alasan yang mungkin menyebabkan KTA CIMB Niaga ditolak. Namun kalian tidak perlu kawatir, jika KTA ditolak, Anda dapat menanyakan alasan penolakan dan mencoba mengajukan kembali setelah memperbaiki masalah yang diidentifikasi tersebut.
Tips Jitu Agar Pinjaman CIMB Niaga Disetujui
Saat pengajuan KTA CIMB Niaga ditolak, tentunya kalain akan merasa kecewa, terlebih saat Anda sangat mengharapkan dana bantuan tersebut.
Namun, kalian tidak perlu risau karena Joglonesia akan meberikan tips jitu agar pengajuan klredit Anda disetujui dengan cepat.
Ini adalah tips sederhana dan berikut adalah beberapa tips agar pinjaman CIMB Niaga Anda di ACC.
Bukan hanya Bank CIMB Niaga saja, semua bank dan juga perusahaan fintech akan memberikan syaratdan ketentuan untuk pengajuan pinjaman.
Tidak berbeda jauh juga dengan bank lain, CIMB Niaga biasanya memerlukan syarat yakni pendapatan minimal tertentu untuk memenuhi syarat pinjaman. Pastikan pendapatan anda memenuhi syarat ini sebelum mengajukan pinjaman.
Pastikan Riwayat Kredit Anda Baik
Setelah syarat pengajuan pinajan terpenuhi, ada lagi tips agar KTA CIMB Niaga tidak ditolak. Tentu saja, riwayat kredit yang baik akan meningkatkan peluang diterimanya pengajuan pinjaman.
Jika Anda memiliki riwayat kredit yang buruk, berusahalah untuk memperbaikinya sebelum mengajukan pinjaman melalui Octo Loan CIMB Niaga
Sertakan Dokumen Yang Diperlukan
Dokumen tentu saja sangat penting untuk dunia perbankan. IN menjadi persyaratan wajib entah untuk pembukaan rekening atau juga pengajuan pinjaman.
Jadi, pastikan anda menyertakan semua dokumen yang diperlukan dalam aplikasi pinjaman, seperti slip gaji, rekening tabungan, dan lain-lain.
Pilih Jenis Pinjaman Yang Sesuai
Kesalahan dalam menentukan jenis pinjamaan bisa mendorong pengajuan kalian mengalami penolakan. Sejauh ini, CIMB Niaga menawarkan berbagai jenis pinjaman, pastikan anda memilih jenis pinjaman yang sesuai dengan kebutuhan anda.
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, bahwa ada sejumlah tipe pinjaman yang bisa kalian pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Jangan Terlalu Banyak Mengajukan Pinjaman
Saat pengajuan pinjaman KTA CIMB Niaga ditolak, bisa jadi karena pihak bank mengetahui ada sejumlah pinjaman lain yang menjadi tanggungan Anda saat ini.
Jika anda sering mengajukan pinjaman, ini dapat dianggap sebagai tanda bahwa Anda sedang dalam kesulitan finansial. Hal ini dapat mengurangi peluang diterimanya pinjaman.
Selain itu, agar KTA CIMB Niaga Anda memiliki peluang besar disetujui, jadilah nasabah reguler CIMB Niaga dan pastikan anda sudah menjadi nasabah CIMB Niaga sebelum mengajukan pinjaman.
Baca Juga: Line Bank Pinjaman KTA dan Quick Credit Dapat CashBack!
Anda bisa meluangkan waktu untuk mengevaluasi kebutuhan pinjaman dan sebaiknya jangan terburu-buru dalam mengambil keputusan.
Ingat, bank akan melakukan analisis risiko dalam mengevaluasi aplikasi pinjaman. Jika anda memenuhi persyaratan dan memiliki riwayat kredit yang baik, peluang anda untuk diterima akan lebih tinggi.
Syarat Pengajuan KTA CIMB Niaga Cepat ACC
Agar pengajuan KTA CIMB Niaga Anda tidak ditolak, tentunya ada beberapa persyaratan yang wajib Anda penuhi. Dan buat kalian yang tertarik untuk pengajuan pinjaman di extra dana Octo Loan ini, berikut ini syarat yang diberikan oleh pihak bank.
1. Usia Minimal 21 Tahun
Pertama adalah usia saat pengajuan pinjaman minimum 21 tahun dan maksimum 55 tahun saat jangka waktu cicilan terakhir.
2. Memiliki Rekening CIMB Niaga
Syarat kedua yakni ANda wajib memiliki rekening di bank CIMB NIaga. Alangkah baiknya, sebelum proses pengajuan, jauh hari kalian sudah buka rekening terlebih dahulu.
Saat ini buka rekening cukup mudah karena bisa menggunakan aplikasi dan dilakukan secara online melalui aplikasi octo mobile atau kunjungi cabang CIMB Niaga terdekat.
3. Dokumen Wajib
Ada beberapa dokumen wajib yang harus kalian sertakan dalam proses pengajuan. DOkumen tersebut meliputi E-KTP, Slip gaji terakhir, Surat ijin usaha bagi pelaku usaha dan juga NPWP untuk pengajuan diatas 50 juta.
4. Daftar Pengajuan Melalui Aplikasi
Ini bukan syarat wajib, namun agar pengajuan KTA CIMB Anda lebih mudah di ACC, silahkan kalian mengajukan melalui aplikasi Octo Loan. Atau Anda bisa mengajukan secara online tapi gunakan browser Chrome ya.
Selain beberapa syarat di atas, tips terakhir agar pengajuan KTA CIMB Niaga tidak cepat disetujui adalah Anda harus memiliki Kartu Kredit.
Ini bisa kartu kredit dari CIMB Niaga atau bisa juga dari bank lain. Dan perlu kalian ketahui, kartu kredit yang memiliki usia lebih lama, maka proses pengajuan Anda akan lebih cepat disetujui.
…
Ikuti Informasi menarik lainnya di Google News